Berita

BIMBINGAN TEKNIS PENILAIAN MANDIRI DAN PENJAMINAN KUALITAS MATURITAS SISTEM PENGENDALIAN INTERN PEMERINTAH (SPIP) TERINTEGRASI PADA PEMERINTAH KABUPATEN BANGKA

Kamis, (20/07/2023) Inspektur Kabupaten Bangka, Darius., S.Sos., CGCAE membuka kegiatan Bimbingan Teknis Penilaian Mandiri Dan Penjaminan Kualitas Maturitas Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) Terintegrasi Pada Pemerintah Kabupaten Bangka oleh BPKP Perwakilan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yang diselenggarakan di OR Bangka Setara Kantor Bupati Bangka.

Narasumber kegiatan bimtek ini adalah Tim BPKP Perwakilan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yaitu Bapak Adi Sasongko dan Ibu Anis Solikhah selaku Auditor BPKP Perwakilan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Kegiatan ini diikuti oleh 10 Perangkat Daerah yang ada di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Bangka yaitu Inspektorat Kabupaten Bangka, Bappeda Kabupaten Bangka, BPPKAD Kabupaten Bangka, Dinas Kesehatan Kabupaten Bangka, Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Bangka, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Bangka, Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik Kabupaten Bangka, DP2KBP3A Kabupaten Bangka, Dinas Sosial Kabupaten Bangka dan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bangka.

Maksud dan Tujuan Bimbingan Teknis adalah memberikan bekal pengetahuan kepada 10 Perangkat Daerah dalam hal Penyelenggaraan Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) serta melakukan Penilaian Mandiri di lingkungan masing-masing Perangkat Daerah. Serta memberikan bekal Pengetahuan kepada Tim Penilaian Mandiri Inspektorat Kabupaten Bangka untuk melakukan Penilaian Mandiri dan Penjaminan Kualitas Maturitas SPIP Terintegrasi di Kabupaten Bangka.

 

Sumber: 
Inspektorat Kabupaten Bangka
Penulis: 
Denny Kusumantoro